UPACARA HARI LAHIR PANCASILA TAHUN 2017

Image

SOKARAJA : Camat Sokaraja Drs. PURJITO menjadi inspektur Upacara peringatan Hari Lahir Pancasila Tingkat Kecamatan Sokaraja, Kamis, (1/6) di Halaman Pendopo Soepardjo Roestam Kecamatan Sokaraja. Peserta upacra terdiri dari Kepala desa beserta Perangkatnya dan Ormas - Ormas yang ada di Kecamatan Sokaraja.

Camat Sokaraja selaku Inpektur upacara, saat membacakan Pidato Presiden Indonesia, Joko Widodo menekankan Bangsa Indonesia baik TNI, Polri, ASN dan masyarakat sipil harus tetap menjunjung tinggi komitmen untuk senantiasa mempertahankan ideologi Pancasila. Pancasila merupakan hasil dari satu kesatuan proses yang diawali dengan rumusan Pancasila tanggal 1 Juni 1945 yang dipidatokan Ir. Sukarno, yang tertuang dalam Piagam Jakarta tanggal 22 Juni 1945, dan dirumuskan secara final dalam Pembukaan UUD 45 tanggal 18 Agustus 1945.

“Pahlawan Proklamator kita Ir Soekarno bersama para ulama dan pejuang kemerdekaan dari seluruh pelosok nusantara sebagai Founding Father Pancasila yang adalah dasar dan ideologi bangsa Indonesia telah berjuang untuk mencetuskan poin-poin yang tertuang dalam ideologi Pancasila tersebut. Sebagai generasi penerus kemerdekaan, kita harus mampu menjaga keutuhan ideologi Pancasila,” ujar Drs. Purjito saat membacakan sambutan Presiden Jokowi.

Bangsa Indonesia harus tetap waspada terhadap segala jenis pemahaman dan gerakan yang tidak sejalan dengan idiologi Pancasila. Presiden Jokowi juga menegaskan bahwa Pemerintah akan mengambil tindakan tegas terhadap organisasi dan gerakan yang Anti Pancasila, Anti UUD 1945, Anti NKRI, Anti Bhineka Tunggal Ika karena hal tersebut sangat ditentang di Indonesia.

“Mari bersama saling membantu untuk kepentingan bangsa. Selamat Hari Lahir Pancasila. Kita Indonesia, Semua Anda Indonesia, Semua Anda Pancasila, Saya Indonesia, Saya Pancasila,” tutup Drs. PURJITO mengakhiri sambutan Presiden RI.

.

Komentar