Upacara Hari Pahlawan Nasional Tahun 2022
Camat Sokaraja Bapak JAKARTA TISAM, S.STP, M.Si memimpin jalannya Upacara Hari Pahlawan Nasional yang bertempat di Halaman Kantor Kecamatan Sokaraja. Dihadiri oleh Muspika, Dinas Nivo (PLKB, PPL), SMA, SMP, di wilayah Kecamatan Sokaraja dan Pemerintah Desa. Untuk petugas upacara dari Paguyuban Kadus.
Hari Pahlawan Nasional ini bertema tentang Pahlawanku Teladanku. Teladan dari Para Pahlawan Bangsa yang telah merasuk sukma, kira menjadi semangat kita di peringatan hari pahlawan tahun ini, pahlawanku teladanku. Dengan semangat "Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat", Peringatan Hari Pahlawan 2022 diharapkan dapat terus memberikan energi tambahan untuk menggugah kesadaran segenap elemen bangsa untuk terus bersatu dan membantu sesama tanpa memandang sekat. Janganlah kita mau untuk dipecah bellah, ingatlah seloka Bhinneka Tunggal Ika.
Ayo Kita berantas Kebodohan, perangi kemiskinan dan upaya pecah belah bangsa untuk mewujudkan masyarakat adil dan makmur. Kita lawan paham radikal, kita tumbuh kembangkan semangat gotong royong untuk menyongsong masa depan yang cerah. (tr)
.
Komentar